Minggu lalu saat aku sedang malas membuat jurnal, seorang teman mengingatkan dan mendesakku untuk membuat jurnal… Akhirnya setelah membolak-balik Kitab Suci, aku menemukan ayat yang mengena untuk dibuat jurnalnya, yaitu dari Yoh 6:21 "Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui."
Menurutku ayat ini juga cocok untuk temanku yang tadi mengingatkan untuk membuat jurnal, karena saat ini dia sedang mengalami masalah dalam usahanya. Jadi aku memintanya untuk membuka Kitab Suci dan membaca ayat ini juga. "Ya, ntar… Baru nyampe rumah ni…" Besoknya, "Dah baca blom?"
"Ya… mo mandi dulu…"
Besoknya lagi, "Yoh 6:21?"
"Ya, baru pulang dari Rosario ni…" ………… "Maksudnya apa sih?"
"Ya, yang pernah kusms tho, take HIM on your new boat… bawa Kristus dalam usahamu yang baru, dan seketika juga usahamu itu sampai ke pantai yang engkau tujui… Terhindar dari badai yang menderu… Tuhan Yesus selalu menyertaimu, jangan takut… Yoh6:16-21"
"Oh yah Bener....Amin....Thanks berat...."
"You are welcome… Lain kali kunyah-kunyah sendiri ya sabda-sabdaNya…"
"Iya iya iya...kadang kan bebal juga yah namanya manusia...kalau nggak minta advise dari temen, dari mana lagi dong... itu lah fungsinya sahabat seperti 2 mata yang satu kiri dan yang satu kanan.melihat pada satu tujuan..walaupun berada pada tempat yg berbeda yaitu kiri dan kanan...."
Besoknya, "BTW, Yoh6:16-21 itu aku bikin jurnalnya waktu kamu nguberin aku loh… Ternyata perikop ini berguna juga untukmu. Tuhan memang luar biasa ya… Bisa dibilang kamu nolongin diri kamu sendiri tu… Kalo aku ga buat jurnal itu sesuai saranmu, ga ketemu bacaan buat bantu kamu toh…?"
"Waktu itu aku yang nguber-nguber ya…?"
"Iyalah… That's what friends are for… saling menyemangati dan mendukung."
"Amin…"
Tuhan bekerja melalui berbagai cara. Pengalaman dengan temanku di atas menunjukkan pentingnya saling mendukung dalam kasih persaudaraan…
“Karena itu nasihatilah seorang akan yang lain dan saling membangunlah kamu seperti yang memang kamu lakukan.” (1Tes 5:11)
BSD, Mei 2011
No comments:
Post a Comment